Jika Anda baru belajar HTML, langkah pertama yang perlu dikuasai adalah cara untuk menyimpan dan menjalankan kode HTML.
Pada artikel kali ini, Lawencon akan memberikan pengetahuan kepada anda tentang cara membuat HTML dengan menggunakan Notepad.
Cara Menyimpan HTML di Notepad dengan Mudah
Langkah 1 – Membuka Notepad
Notepad biasanya sudah terpasang di hampir semua versi Windows dan bisa ditemukan di menu Start. Lalu, membukanya dengan ketik ‘Notepad’ di kotak pencarian dan pilih aplikasi Notepad yang muncul di hasil pencarian.
Langkah 2 – Menuliskan Kode HTML
Kemudian, di dalam Notepad, ketikkan kode HTML yang ingin Anda buat. Misalnya Anda ingin membuat tabel HTML (lihat: cara membuat table dengan HTML) dengan mudah, masukkan kode seperti berikut ini:
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>Contoh Table HTML</title>
</head>
<body>
<table border="1">
<tr>
<th>Nama</th>
<th>Umur</th>
</tr>
<tr>
<td>Ani</td>
<td>25</td>
</tr>
</table>
</body>
</html>
Langkah 3 – Menyimpan Dokumen dalam .txt
Setelah menuliskan kode yang diinginkan di notepad, anda perlu melakukan penyimpanan dokumen dalam bentuk .txt terlebih dahulu. Hal ini agar codingan tidak hilang begitu saja dan anda bisa melakukan pengeditan jika suatu saat diperlukan.
Langkah 4 – Menyimpan Dokumen dalam .html
Setelah save as dalam bentuk .txt, anda perlu melakukan save as lagi dengan menambahkan .html atau .htm di bagian nama file-nya, di bagian save as type tidak perlu anda rubah.
Langkah 5 – Membuka Dokumen HTML di Browser
Sebelum membuka, anda perlu memastikan file yang telah disimpan ada dua. Yang satu dalam bentuk .txt dan yang satu dalam bentuk .html. Contohnya seperti gambar berikut ini:
Filenya akan berbentuk text document yang nanti ketika dibuka adalah dokumen berisi code-code yang telah anda tuliskan di Notepad dan Chrome HTML Document yang nanti ketika dibuka akan muncul tab di Google Chrome berisi hasil codingan.
Setelah file tersimpan, buka file tersebut dengan cara klik dua kali atau buka dengan aplikasi browser Anda. Kemudian, hasilnya akan menampilkan halaman HTML sederhana sesuai dengan kode yang telah anda buat. Maka, hasilnya akan seperti berikut ini:
Kesimpulan
Panduan di atas merupakan cara menyimpan HTML pada Notepad sangat mudah, bahkan hanya dengan Notepad. Cukup mengikuti langkah di atas, Anda bisa langsung mulai menjalankan kode HTML tanpa memerlukan software tambahan.
Mudah bukan? Selamat mencobanya~